Uji Coba Serentak Aplikasi CAPI Podes 2024 BPS Seluruh Indonesia - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuningan

Untuk mengajukan Rekomendasi Kegiatan Statistik, klik link Romantik

Bantu Kami dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat melalui Survei Kebutuhan Data (SKD) Tahun 2024 dengan mengisi pada tautan berikut: klik link SKD2024 || No. Whatsapp Pengaduan Layanan: 0822-9999-3208 (Chat Only) || Telah terbit Publikasi Kabupaten Kuningan Dalam Angka 2024 yang tersedia di website BPS Kabupaten Kuningan. FREE DOWNLOAD.

Klik disini untuk update aplikasi KUDAMAS

Uji Coba Serentak Aplikasi CAPI Podes 2024 BPS Seluruh Indonesia

Uji Coba Serentak Aplikasi CAPI  Podes 2024 BPS Seluruh Indonesia

4 Januari 2024 | Kegiatan Statistik


Pendataan Potensi Desa (Podes) adalah pendataan lengkap kewilayahan satu-satunya yang dilakukan Badan Pusat Statistik (BPS). Melelui Pendataan Podes diharapkan bisa mendapatkan data yang mampu menggambarkan potensi yang dimiliki oleh suatu wilayah ditingkat desa, kecamatan, dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia. 

Pendataan Podes sudah berjalan beberapa kali dan biasanya dilaksanakan dalam rangka persiapan Sensus. Podes digunakan untuk persiapan sensus (salah satunya SE 2026) dan digunakan oleh banyak pihak dalam rangka perencanaan pembangunan.

Pendataan Podes terakhir kali dilaksanakan pada tahun 2021 dalam tahapan persiapan Sensus Pertanian ( ST2023) dengan menggunakan moda pencacahan CAPI dan aplikasi Fasih. Dalam rangka persiapan Sensus Ekonomi (SE) 2026, BPS kembali menyelenggarakan Pendataan Podes 2024 yang direncanakan dilaksanakan pada Bulan Mei tahun 2024. 

Untuk mengantisipasi dan menginventarisir berbagai permasalahan yang diperkirakan akan muncul serta mempersiapkan aplikasi dan software pendukung pelaksanaan pendataan Podes 2024, tanggal 3 dan 4 Januari 2024, Secara serempak BPS kabupaten/kota seluruh Indonesia dengan intruksi dan arahan dari BPS RI melaksanakan kegiatan Uji Coba Aplikasi CAPI Podes 2024. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan melakukan stress test terhadap aplikasi FASIH Podes 2024 yang telah dibangun dan meminta masukan perbaikan terhadap hasil stress test dan permasalahan yang ada agar kegiatan Podes 2024 nantinya dapat berjalan dengan baik.

Di BPS Kabupaten Kuningan, kegiatan Uji Coba Aplikasi CAPI diikuti oleh dua orang Pegawai Organik yaitu Bapak Maman Sukmana, S.IP dari fungsi Statistik Sosial dan Bapak Budi Setia Budi, S.IP. dari Fungsi IPDS. Sebelum pelaksanaan Uji Coba langsung pada gadget petugas tanggal 5 Januari 2024, selama 2 hari yaitu tanggal 3 dan 4 Januari petugas uji coba mendapatkan briefing dan refreshing secara daring tentang penggunaan aplikasi CAPI dan mengulas kembali beberapa permasalahan seputar Pendataan Podes terdahulu.


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuningan (Statistics of Kuningan Regency)Jl.R.E. Martadinata No. 66 - Cijoho

Kuningan 45513

Jawa Barat - Indonesia

Telp/Fax: +62 232 871662

E-Mail: bps3208@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik